selamat berkunjung di lautan hati,
tempat berbagi, menyelami, memberi
...
just have fun.



Mencoba Aplikasi Blogger Kullanici Panel di Android

Posted by Lautan Hati Oela Thursday 23 July 2015 2 comments
Sebenarnya mulai beberapa waktu yang lalu saya sudah menggunakan aplikasi di android yang bisa dan memungkinkan kita untuk posting di blog meskipun tanpa menggunakan laptop. Nah, beberapa kali saya coba cari di playstore, ternyata banyak sekali aplikasi yang support dengan blog kita, terlebih yang blogger.
Mulanya saya mengunakan aplikasi blogger dari google sendiri, yang fungsinya mampu mempisting apapun yang kita inginkan di blog kita. Namun, aplikasi itu hanya khusus untuk posting dan edit saja. Kita tidak bisa melakukan hal lainnya, semisal cek comment, statistic, atau hal hal lain seperti saat kita "on" via web blogger aslinya melalui laptop atau pc. Saya sempat senang juga menggunakan aplikasi tersebut. Karena kita bisa menulis apapun untuk disimpan di draft saat kita off, kemudian bisa diposting ketika on line.

Tapi karena manusia yang tentu saja punya rasa kurang puas dengan yang sudah ada, saya mencoba aplikasi lain yang lebih komplit dalam memposting di blog. 
Akhirnya, saya temukan Blogger Kullanici Paneli. Aplikasi ini persis sama dengan panel panel blogger kalo kita on via laptop atau pc. Melalui aplikasi ini kita bisa mengedit pist, view comment, view statistic, dan hall hal lain yang bisa kita lakukan saat kita blogging dengan menggunakan laptop. Namun sepertinya aplikasi ini hanya bisa digunaakan saat on line. Jadi, kita tidak bisa menyimpan tulisan apapu di draft saat kita posisi off...
Hmmm.... sayang sekali 

Tapi gak papa lah, untuk sementara ini saya masih bertahan dengan aplikasi ini. Dan kalau nanti, besok, atau lusa saya menemukan aplikasi lain yang lebih komplit dan lebih canggih lahi, sepertinya saya akan tertarik mencobanya...

;)




Baca Selengkapnya ....

GPS ke panti asuhan mp4

Posted by Lautan Hati Oela Thursday 16 July 2015 0 comments




Gerakan Peduli Sosial - Probolinggo (GPS Pro) pada 12 Juli 2015 yang bertepatan dengan 25 Ramadhan 1436 H....

Ayo Berbagi, Ayo Peduli...

kita Berbagi karena kita Peduli,

kita Peduli agar kita bisa Berbagi



Lantas... kebaikan apa yang sudah kita bagi hari ini...?  *tanya pada diri sendiri*





Baca Selengkapnya ....

Ramadhan 1436 H: Kunjungan GPS ke Panti Asuhan NU Probolinggo

Posted by Lautan Hati Oela Tuesday 14 July 2015 0 comments
GPS.... Apa siih itu? 
Saya yakin, pasti akan banyak bermunculan pertanyaan tentang kata itu. Kalau yang dimaksud adalah Global Positioning System, pasti sudah banyak yang mengenal dan bahkan akrab, karena kerap membutuhkan serta menggunakan. Hmm... tapi ini adalah GPS yang lain.... Sebenarnya GPS adalah singkatan dari Gerakan Peduli Sosial. GPS merupakan sebuah organisasi yang berisi pemuda dan orang-orang yang concern terhadap sosial kemanusiaan. GPS lahir, berada, dan mulai berkembang di Probolinggo. Sehingga, ada kata yang mengikuti dibelakang GPS, yakni Pro. Jadi, nama organisasi tersebut secara lengkap adalah GPS Pro (Gerakan Peduli Sosial Probolinggo).




Dalam aktivitasnya, GPS Pro berusaha mengumpulkan, mengorganisir, dan menyalurkan ragam santunan kepada yang berhak menerima. Di usia yang masih "merangkak" ini, GPS Pro berhasil menggalang dana, barang, pakaian yang layak pakai untuk kemudian disalurkan pada orang-orang yang membutuhkan; semisal yatim piatu, kaum dhu'afa, dan/atau orang-orang pinggiran, orang terlantar.
Nah... salah satu kegiatan nyata GPS Pro di bulan Ramadhan 1436 H adalah kunjungan ke panti asuhan Nahdhatul 'Ulama' Probolinggo. Namun sebelumnya, GPS Pro sudah beraksi nyata dengan membagikan makanan untuk berbuka puasa bagi kaum-kaum yang membutuhkan.

12 Juli 2015, bertepatan dengan 25 Ramadhan 1436 H, GPS Pro beraksi... mengadakan kunjungan ke panti asuhan NU Probolinggo. Di panti asuhan tersebut, semua aktifis GPS turun langsung dan berinteraksi dengan anak asuh yang ada di panti asuhan. Ada beragam acara dalam kunjungan itu. Dimulai dengan acara ceremonial berupa opening, beberapa prakata sambutan dari ketua pelaksana acara GPS Pro, dan perwakilan dari pengurus panti asuhan NU. Termasuk penyerahan donasi secara simbolis; dari pegiat GPS pada anak-anak asuh Panti Asuhan NU Probolinggo...
penyerahan donasi

Setelah opening, acara dilanjutkan dengan senam bersama anak-anak asuh, Dalam kegiatan senam bersama ini, tidak hanya anak-anak asuh saja yang aktif. Tapi juga dari para pegiat GPS Pro juga ikut bergerak bersama.
senam pagi bersama

Setelah senam selesai, kemudian ada acara aneka game. Untuk game pertama adalah uji konsentrasi. Dalam game ini, salah satu perwakilan GPS menjadi pemandu, yang menguji seberapa jauh dan dalam konsentrasi semua peserta, baik anak-anak asuh panti maupun aktifis GPS sendiri. Yang terbukti salah dan tidak konsentrasi akan mendapat hukuman. 
Lanjut game kedua adalah hafalan surah-surah pendek. Dalam game ini, secara bergantian para aktifis GPS membacakan awal surah. Dan tugas anak-anak asuh adalah adu cepat dan tangkas untuk melanjutkan bacaan surah pendek tersebut.
Setelah itu, dilanjutkan dengan lomba mewarnai. Dalam kegiatan ini, anak-anak asuh dibagi menjadi 5 kelompok. Dan masing-masing kelompok bertugas mewarnai gambar yang sudah disediakan dengan durasi waktu 20 menit. 
lomba mewarna

lomba mewarna anak-anak asuh panti asuhan NU Probolinggo

Setelah selesai ditentukan pemenang lomba mewarnai, kegiatan selanjutnya adalah menuliskan cita-cita. Jadi dalam sesi ini, anak-anak asuh panti diminta menuliskan cita-citanya dalam kertas, yang kemudian kertas itu akan diterbangkan bersama balon. Sehingga cita-cita yang mereka tulis akan terbang tinggi ke angkasa. Hal ini kemudian menjadi pemicu dan pemacu harapan mereka agar apa yang mereka cita-cita kan setinggi langit itu akan terwujud nantinya. Aamiin.....

 

Nah, setelah mereka menuliskan cita-cita mereka, maka kegiatan selanjutnya adalah menerbangkan cita-cita mereka dengan balon-balon udara.
pelepasan balon cita-cita

Menerbangkan cita-cita dengan harapan bahwa cita-cita mereka yang setinggi langit itu akan terwujud nantinya. Aamiin....

Setelah selesai pelepasan balon cita-cita, maka acara dilanjutkan dengan clossing. Dan setelah clossing, ada sesi pengambilan gambar bersama: para aktiifs GPS dengan anak anak asuh panti asuhan NU Probolinggo.

sesi foto bersama; pegiat GPS Pro dengan anak-anak asuh Panti Asuhan NU


Begitulah serangkaian kegiatan GPS Pro bersama anak-anak Panti Asuhan NU Probolinggo di bulan Ramadhan. Semoga kegiatan tersebut menjadi ladang amal sholeh bagi para pegiat GPS Pro, bagi para donatur yang sudah mendonasikan dana, pakaian, dan sebagainya. Kemudian pada waktu yang sama, semoga kegiatan GPS Pro mampu memicu dan memacu semangat kita semua untuk lebih peduli terhadap sesama dan sekitar. Sehingga, bermula dari rasa peduli itu kemudian dapat muncul dan bangkit semangat untuk berbagi. Karena sejatinya, berbagi tidak hanya dengan harta. Bahkan dengan semangat, aktivitas nyata,  bahkan dengan kata-kata baik atau sekedar senyuman, kita mampu berbagi. Maka, kebaikan apa yang sudah kita bagi hari ini...? *tanya pada diri sendiri*

Lebih dari itu, satu hal yang layak kita pertimbangkan adalah: Untuk apa lagi hidup kalau bukan untuk Berbagi dan Peduli...
"kita Berbagi, karena kita Peduli. kita Peduli, agar kita bisa Berbagi"


:)


Baca Selengkapnya ....
Cara Buat Email Di Google | Copyright of Lautan Hati Oela.